Kamis, 16 Februari 2012
Jalan jumapolo-karangayar macet karna truk tronton terperosok
Truk tronton pengangkut triplek macet hingga memenuhi jalan raya Karanganyar-Jumapolo di Soko, Sukosari, Jumantono, Kamis (16/2/2012). JIBI/SOLOPOS/ Indah Septiyaning W KARANGANYAR –Jalur Karanganyar-Jumapolo lumpuh hampir tiga jam lebih setelah truk tronton pengangkut triplek macet di Soko, Desa Sukosari, Kecamatan Jumantono, Karanganyar, Kamis (16/2/2012). Akibatnya jalur dari arah Jumapolo yang hendak ke Karanganyar dialihkan memutar melalui Jumantono. Informasi yang dihimpun Espos menyebutkan sekitar pukul 07.30 WIB, truk tronton bermuatan triplek hendak dikirim ke pabrik triplek di wilayah Polokarto, Sukoharjo. Diduga lantaran truk tidak kuat menahan beban yangtinggi, sementara kondisi jalan terus menanjak akhirnya badan truk terperosok. Sedangkan bagian kepala truk berhenti hampir memakan seluruh badan jalan. Akibat kejadian ini arus lalu lintas dari arah Jumapolo ke Karanganyar kota maupun sebaliknya dari Karanganyar kota ke Jumapolo tersendat. Arus lalu lintas pun terpaksa dialihkan melalui ke Jumantono. “Ke Karanganyar saja harus putar belasan kilometer karena jalan tidak bisa dilewati. Truk pengangkut triplek macet di tengah jalan, karena tidak kuat naik tanjakan,” keluh Heri P.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar